MTsN 38 Jakarta menggelar Class Meeting Pasca ASAS semester ganjil Tahun Pelajaran 2024/2025
Class Meeting adalah sebuah program yang ditunggu-tunggu oleh siswa setelah menjalani Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS). Class meeting ini biasanya dilaksanakan di periode antara ujian dan penerimaan rapor. Class Meeting bukan hanya sekadar ajang perlombaan, namun juga menjadi momentum penting dalam menjalin keakraban dan menggali bakat siswa.
Tujuan utama dari Class Meeting adalah menciptakan atmosfer yang positif di Madrasah, memberikan kesempatan bagi siswa untuk mengekspresikan diri dalam bidang yang diminati, serta membangun semangat kompetitif yang sehat. Biasanya, kegiatan dalam Class Meeting melibatkan berbagai bidang, termasuk olahraga, seni, pengetahuan umum, dan bidang lainnya yang diadaptasi sesuai dengan minat dan potensi siswa. Pihak sekolah bertanggung jawab dalam mengatur dan menyelenggarakan acara Class Meeting ini. Mereka menetapkan jenis perlombaan yang akan diadakan, membuat jadwal kegiatan, serta mengorganisir seluruh proses agar berjalan lancar. Class Meeting sering kali diisi dengan beragam perlombaan seperti lomba olahraga (seperti futsal, balap karung, tarik tambang), kompetisi seni (menyanyi, menggambar, desain, dll.), serta berbagai acara hiburan yang disesuaikan dengan minat siswa. Dalam pelaksanaannya, Class Meeting juga mencerminkan semangat fair play, sportivitas, serta kesempatan yang setara bagi setiap kelas atau peserta untuk berpartisipasi. Program ini bertujuan untuk menciptakan suasana yang menyenangkan, meriah, dan memotivasi siswa untuk terus berkembang baik secara pribadi maupun bersama sebagai anggota komunitas madrasah.
Program Class Meeting memiliki dampak positif yang signifikan diantaranya Meningkatkan keakraban dan silaturahmi, Menyalurkan bakat dan minat, Mendorong mental kompetitif dan sportivitas serta hiburan dan relaksasi pasca ujian.
Silahkan tonton dan saksikan keseruannya pada video dibawah ini, jangan lupa like & subscibe.